YAYASANMUTIARAHARAPAN.ID – Bekasi, 7 Januari 2024. Mengawali awal tahun dengan kegiatan baik, digawangi oleh para pemuda generasi penerus bangsa yang tidak lupa akan bersosial ikut berperan membantu menyelenggarakan kegiatan “KADO Ke 156 & Donor Darah” bersama PMI Kab. Bekasi dan tuan rumah Yayasan Mutiara Harapan.
Kepedulian bukan hanya bernilai material, namun dukungan dengan mendermakan darah kita bisa menyelamatkan nyawa bagi saudara-saudara yang membutuhkan. Semoga kebaikan ini mengalir terus menerus dan menebar banyak manfaat. Hal ini insya Allah akan berlangsung berkelanjutan dengan langkah awal baik kegiatan Donor Darah di Yayasan Mutiara Harapan. Tutur “Vemas” (Pengurus Yayasan Muitara Harapan)
Terima kasih kami aturkan yang mendalam bagi para orang-orang baik/ Hamba Allah dan para pendonor darah yang turut memeriahkan kegiatan yang berlangsung. Ucap “Vemas”